6 KUNCI SUKSES PEMBENIHAN LELE

Usaha pembenihan ikan lele merupakan salah satu segmen usaha budidaya yang bisa memberikan keuntungan yang besar. Untuk usaha pembenihan lele, ada 6 hal utama yang harus diperhatikan agar usaha pembenihan berhasil :
1. Pemilihan Lokasi dan Wadah Budidaya Yang benar
Lokasi untuk usaha pembenihan lele diplih lokasi yang baik yaitu aman, terhindar dari pencemaran, dekat sumber air dan bencana banjir.
Wadah budidaya bisa menggunakan kolam tanah, kolam semen permanen maupun kolam terpal. Masing masing memiliki tipikal berbeda, kecermatan dalam pengawasan dan saat pembesaran benih.



 2. Pengelolaan Induk yang benar.
Induk lele yang berkualitas, menjamin anakan yang berkualitas. Untuk menjaga kulitas kematangan gonad, maka pakan indukan juga lokasi pemeliharaan harus terjaga dengan baik. Asupan protein dan vitamin akan meningkatkan kualitas gonad indukan lele.

3. Teknik Pemijahan yang Benar
Teknik pemijahan bisa menggunakan cara alami, semi alami dan buatan. Masing-masing memiliki keunggulan. Ketrampilan dan pengalaman pembudidaya dalam memijahkan akan menentukan keberhaslan proses pemijahan.
4. Pemeliharaan Larva dan Benih lele yang Benar

Setelah pemijahan, dan telur mulai menetas, aktivitas selanjutnya adalah pemeliharaan larva. Saat ini merupakan saat yang kritis, larva yang baru menetas sanggat rentan terhadap perbahan kondisi lingkungan. Sehingga perlu sekali menjaga ketstabilan lingkungan mulai dari suhu, salinitas, pH dan juga ketersediaan pakan alami.
5. Ilmu Titen Penyakit Ikan
Pengalaman adalah guru yang terbaik. Oleh karena itu ilmu titen artinya mencatat dan mengingat kejadian yang pernah ada, sebagai bekal untuk menghadapi kejadian serupa. Berbagai macam penyakit  yang sering menyerang benih lele seperti white spot, aeromonas, kembung, bisa diatasi dengan mengandalkan pengalaman yang telah ada.
6. Manajemen Usaha dan Kelembagaan Pembudidaya
Paham terhadap potensi diri, paham manajemen produksi dan paham pemasaran benih lele. Ketiga aspek manajemen usaha pembenihan lele. KUSMA.KKP2018

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MAGGOT; GELI-GELI BAWA REZEKI

IKAN ENDEMIK KHAS KABUPATEN SEMARANG

Sidat, Si Licin Bergizi Tinggi dengan harga Jual yang Wow Banget